
- This event has passed.
Kelas Demokrasi: 22 Keluhan Warga
3 November @ 2:00 pm - 5:30 pm
Free
Demokrasi bisa mati secara perlahan. Bukan di tangan seorang jenderal, melainkan di tangan pemimpin terpilih. Inilah demokrasi di Indonesia, di mana panggung politik lebih banyak didominasi oleh percakapan-percakapan politik besar: elektabilitas para politisi, manuver politik para partai, dan siasat kandidat mencari simpati.
Dalam hal ini, masyarakat sipil seakan duduk di bangku cadangan. Padahal, warga biasalah yang merasakan dampak kepemimpinan pemangku kebijakan. Semestinya, masyarakat sipil memiliki peran strategis dalam membangun narasi bangsa.
Partisipasi aktif warga adalah syarat mutlak dalam praktik demokrasi yang sehat untuk mengimbangi para penguasa. Bentuk partisipasi ini tak terbatas hanya pada pertarungan kotak suara. Keresahan warga perlu dilibatkan dalam praktik politik sehari-hari.
Waktunya mendengar warga!
Setelah mensurvei 1.400+ warga Indonesia tentang apa yang menurut mereka merupakan isu terpenting di Indonesia, kami menemukan 22 isu terpenting menurut masyarakat sipil saat ini, mulai dari korupsi, keadilan gender, hingga pendidikan. Saat ini, kami sedang mengajak warga Indonesia untuk memilih lima isu terpenting di Indonesia dari 22 isu yang sudah ditemukan melalui Tahap 02 Agenda Warga.
Melalui Kelas Demokrasi: 22 Keluhan Warga, New Naratif akan mendiskusikan 22 isu terpenting di Indonesia dan menunjukkan pratinjau eksklusif hasil survei lima isu terpenting di Indonesia. Kita akan duduk bersama dan membahas 22 keluhan ini sekaligus lima keluhan terpentingnya. Dengan begitu, kita dapat mempraktikkan demokrasi dalam lingkup yang intim dan hangat, mendengarkan sesama warga yang melampaui token pemenangan di kotak suara.
Kelas Demokrasi: 22 Keluhan Warga merupakan bagian dari rangkaian program Agenda Warga (The Citizens’ Agenda), program pemenang penghargaan dari New Naratif. Kami mengajak masyarakat sipil mengumpulkan, menyusun, dan membahas prioritas masalah-masalah bangsa dan meminta pada capres untuk menjawabnya.
Hadiri Kelas Demokrasi: 22 Keluhan Warga bersama kami dan Kota Bergerak pada Jumat, 3 November 2023 untuk memilah dan menyampaikan PENDAPATMU tentang 22 isu terpenting di Indonesia, yang akan berlangsung di PUSKAPA FISIP UI, Depok dari pukul 13.00–16.30 WIB.
Acara ini akan diselenggarakan dalam Bahasa Indonesia.
Kolaborator
Kota Bergerak adalah komunitas dan wadah bagi mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Indonesia (UI) untuk memahami, melindungi, dan memperjuangkan hak-hak masyarakat terhadap kota.
Bacaan Utama
- Dua Puluh Dua Isu Terpenting yang Dihadapi Indonesia di Tahun 2023
- The Citizens’ Agenda Indonesia dengan Ellena Ekarahendy dan Bonnibel Rambatan
Bacaan Pelengkap
Kemiskinan dan Kerentanan Sosial:
- Unpacking Urban Poverty oleh Kelly Anissa dan Deborah Augustin
- Maraknya generasi sandwich: refleksi perlunya reformasi sistem pensiun di Indonesia oleh Darmawan Prasetya
Hak Digital dan Kebebasan Berekspresi:
- On Media Freedom and Digital Security dengan Damar Juniarto
- Resilience Against Digital Authoritarianism dengan Ika Ningtyas
- Ancaman Pegasus: Warga Negara Indonesia Dimata-matai Tanpa Landasan Hukum Menjelang Pemilu 2024 oleh Bonnibel Rambatan
Kesehatan:
- The Fight for Reproductive Rights in Indonesia dengan Diah Satyani Saminarsih dan Ignatia Alfa Gloria
- Indonesia’s Steady Stream of Medical Waste oleh Adi Renaldi
- “Nafsu Harus Diurus” oleh Ian Morse
- Trans Healthcare in Indonesia dengan Mario Prajna Pratama dan Riska Carolina
Korupsi:
- Apa kata ahli soal korupsi, intoleransi, dan kesenjangan gender di Indonesia di masa depan? Tantangan masih besar oleh Andre Arditya
Infrastruktur Publik dan Hak-Hak Urban:
- Di Balik Topeng Ibu Kota Baru Indonesia yang Kolonial oleh Fadhilah Fitri Primandari dan Sahnaz Melasandy
- Mencari Desain Terbaik untuk Jalan-Jalan di Indonesia oleh Kate Walton
Acara ini gratis untuk semua orang, namun mohon pertimbangkan untuk mendukung New Naratif dengan menjadi anggota atau memberikan donasi.